Pernahkah anda mendengar mengenai daun dewa? Daun dewa merupakan salah satu tanaman yang digunakan masyarakat Indonesia sebagai campuran jamu tradisional. Daun dewa sendiri merupakan tumbuhan asli dari Myanmar. Tumbuhan ini dikenal dengan nama daun beluntas di masyarakat Indonesia. Konsumsi tanaman ini sendiri sebagian besar terfokus pada konsumsi jamu dan ada masyarakat yang memanfaatkannya sebagai lalapan.
Daun dewa memiliki nama latin Gynura pseudochina. Dimana tanaman ini sendiri memiliki kenampakan seperti daunnya yang lancip mirip daun teh namun memiliki ketebalan yang berbeda. Daunnya pun bergerigi yang menjadi ciri khas tanaman ini. Tanaman ini bisa dikonsumsi sebagai jamu, lalapan bahkan teh. Apabila akan mengkonsumsi tanaman ini diharapkan anda dapat mengolahnya dengan tepat.
Daun dewa sendiri memiliki beberapa hal yang harus diperhatikan dalam pengolahannya. Apabila tidak diolah dengan tepat dan benar maka manfaat daun dewa tidak akan dirasakan oleh tubuh dan akan menyebabkan sakit pada tubuh. Sebab itu, ada baiknya anda memahami cara handling yang benar untuk daun dewa itu sendiri. Berikut ini merupakan saran handling daun dewa yang dapat dilakukan :
- Merebus sebelum dikonsumsi
- Bila digunakan untuk teh, dapat dihaluskan dahulu